Tenun Lurik khas Pedan barangkali merupakan satu dari sekian banyak karya cipta warisan tradisi yang masih berusaha untuk tetap eksis sampai saat ini. Kehadirannya memberikan nuansa keragaman kekayaan budaya Nusantara. Melalui proses pengerjaan yang masih sangat tradisional—menggunakan alat tenun kayu manual—kini harus dihadapkan pada kemajuan teknologi alat tenun mesin, yang sudah barang tentu lebih praktis, cepat, dan massif. Tenun Lurik Pedan pun kian terpinggirkan.
Tapi rupanya perusahaan tenun milik Pak Rahmad yang masih dikelolanya sejak awal—berdiri sekitar tahun 60-an—ini tak hendak memutus rantai produksi, yang konsisten mengandalkan nilai-nilai tradisi dan berpijak pada kearifan lokal tersebut.
Di tengah hambatan-hambatan yang melikupinya, pengelola berharap perusahaan ini dapat terus dikembangkan oleh anak-cucunya kelak di kemudian hari. Dan sebuah proses kreatif, baik dari sisi keragaman desain, warna, serta cara penjualan mulai dikembangkan, tanpa harus mengganti alat produksi.
[DUPAWANGI] TENUN LURIK PEDAN
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar